BINGKAI JAWA DI SURINAME

Arsip Blog

Pertemuan Bersejarah John Lennon – Paul McCartney



Nama grup band asal Liverpool ini begitu terkenal di dunia. Malah, begitu populernya hingga kini sampai-sampai Liverpool identik dengan band-nya. Band itu adalah The Beatles yang dibentuk oleh John Lennon, Paul McCartney, Ringo Starr, dan George Horrison. Di antara keempatnya yang masih aktif sampai kini adalah Paul McCartney meskipun usianya sudah tak muda lagi.

Band itu dimulai dari kiprah John Lennon dengan membentuk sejumlah band bersama rekan-rekan sekolahnya. Terakhir sebelum The Beatles, terbentuk Lennon memilik band bernama The Quarrymen yang terdiri dari anak-anak sekolah Quarry Bank High School. Saat ituMcCartney, Ringo Starr, dan George Horrison masih belum bergabung.

Paul McCartney sendiri lahir dari seorang ayah pemain musik yang mahir memainkan terompet dan piano. Ia belajar bagaimana memainkan alat musik itu dari ayahnya. Walalupun awalnya merasa kesulitan karena ternyata ia kidal, namun pelan-pelan akhirnya alat musik itu ia kuasai juga.

Pertemuan bersejarah McCartney dengan Lennon terjadi pada Sabtu, 6 Juli 1967 di Woolton. Saat itu Lennon bersama Quarrymen-nya sedang manggung di taman St. Peter's Church Rose Queen. Lennon sedang menyanyikan lagi Come Go with Me ketika Paul McCartney tiba. Pada saat jeda, pemain band itu, Ivan Vaughan yang juga teman sekelas McCartney di Liverpool Institute, memperkenalkannya pada Lennon.

McCartney menunjukkan keahliannya menyetel gitar di belakang panggung. Bahkan ia mencoba demonstrasi memainkannya dengan menyanyikan lagu Eddie Cochran Twenty Flight Rock setelah gitar itu ia stel untuknya yang kidal. Ia masih menyanyikan lagu lain di depan Lennon dan pemain Quarrymen lain. Menjelang sore McCartney pulang dan tak menyaksikan band itu beraksi lagi.

Usai pertunjukan saat pulang, Lennon membahas pertemuannya dengan Paul McCartney dengan rekan-rekannya. Mereka lalu berdiskusi dan terpikirkan untuk mengajak McCartney bergabung dengan band-nya. Akhirnya disepakati mengundangnya untuk bergabung. Setelah itu bergabunglah McCartney dengan Quarrymen.

Lennon (kiri) dan McCartney

Bersama McCartney, John Lennon menggagas pendirian band baru. Mereka kemudian memilih George Horrison yang masih berusia 14 tahun sebagai pemain lead guitar. Namun saat itu Horrison dianggap terlalu muda (John Lennon saat itu 18 tahun dan McCartney saat itu berusia 16 tahun). Karena itu ia meminta McCartney mengaudisi Horrison. Maka Horrison pun mendapatkan audisi di atas bis dua tingkat. Setelah lulus, terbentuklah The Beatlesdi awal Agustus 1960 yang terdiri dari John Lennon, Paul McCartney, George Horrison, dan Stuart Sutcliffe yang memegang bass. Drummer Pete Best bergabung kemudian.

Setelah Stuart Sutcliffe memutuskan tinggal di Jerman, posisi bassist diambil alih Paul McCartney. Sedangkandrummer-nya diganti oleh Ringo Starr karena Best dianggap tidak cocok oleh manajernya saat mereka rekaman. Ringo Starr sebelumnya adalah drummer dari band Liverpool lain bernama Rory Storm and the Hurricanes. Dengan formasi inilah The Beatles mendunia dan melegenda.


  • Share
  • [i]

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...