BINGKAI JAWA DI SURINAME

Arsip Blog

Babak I, Tim International Ungguli Dream Team

Pertandingan baru berjalan lima menit, gawang Dream Team Indonesia sudah bobol.

Giovanni Van Bronckhorst Berlatih di SUGBK Jakarta (VIVAnews/Muhamad Solihin)


International All-Star untuk sementara memimpin 2-0 atas Dream Team Indonesia dalam laga eksebisi Starbol di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan Jakarta, Rabu 22 Juni 2011.

Dipimpin mantan kapten tim nasional Belanda, Giovanni van Bronckhorst, International All-Star lebih mendominasi jalannya pertandingan.

Pertandingan baru berjalan lima menit, gawang Dream Team Indonesia yang dikawal kiper Arema FC, Kurnia Meiga, sudah kebobolan oleh striker Emmanuel de Porras. Gol ini agak kontroversial karena sundulan De Porras sebenarnya bisa diselamatkan Meiga, tapi sudah melewati garis gawang.

Dream Team Indonesia berusaha keras untuk menyamakan kedudukan. Namun, serangan yang dibangun melalui dua winger, Oktovianus Maniani dan Andik Vermansyah, selalu gagal dalam penyelesaian akhir.

Justru Internasional All-Star yang berhasil menggandakan keunggulan melalui gol Alberto Goncalves pada menit ke-23. Usai menerima umpan terobosan, striker yang musim lalu memperkuat Persijap Jepara itu berhasil melewati Meiga dan membobol gawang Dream Team Indonesia.

Peluang terbaik pertama Dream Team Indonesia didapat pada menit ke-30. Namun, tendangan Firman Utina usai menerima umpan Oktovianus Maniani masih melambung.

Striker Persija Jakarta, Greg Nwokolo hampir memperbesar keunggulan International All-Star andai tendangan menyilangnya pada menit ke-45 menemui sasaran.

Susunan Pemain

Dream Team Indonesia: Kurnia Meiga (Kiper); M Roby, Charis Yulianto, Ismed Sofyan, Isnan Ali, Ahmad Bustomi, Bima Sakti (kapten), Andik Vermansyah, Oktovianus Maniani, Firman Utina, Kurniawan Dwi Yulianto.

International All-Star: Aleks (kiper), Giovanni van Bronckhorst (kapten), Erick Bayemi, Fabiano Beltrame, Greg Nwokolo, Abanda Herman, Ottavio Dutra, Amaral, Alberto Goncalves, Emmanuel de Porras, Baihakki Kaizan. 



SUMBER : http://bola.vivanews.com/news/read/228565-babak-i--tim-international-ungguli-dream-team
  • Share
  • [i]

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...